SIGMA Ajang Silaturrahmi Generasi Matematika FKIP UNISSULA

Selasa (10/09/19) Himpunan mahasiswa matematika Universitas Islam Sultan Agung Semarang atau lebih dikenal dengan kata HIMATIKA Unissula mengadakan sebuah acara yang menjalin hubungan silaturrahmi antara seluruh mahasiswa pendidikan matematika Unissula untuk saling kenal, menyapa, dan bahkan memotivasi. Acara tersebut dikenal dengan sebutan SIGMA (Silaturrahmi Mahasiswa Matematika) dengan tema “Bersama Matematika Mari Merajut Persaudaraan untuk Ciptakan Sinergi dalam Meraih Prestasi’. Acara iniyang ke tiga kalinya diadakan oleh HIMATIKA Unissula dengan suasana yang berbeda dari tahun sebelumnya, yang sebelumnya diisi dengan adanya “nobar” nonton film motivasi bareng mahasiswa pendidikan matematika tetapi untuk kali ini diisi dengan agak berbeda, tidak nonton film bersama tetapi dengan hal-hal yang memotivasi serta membangun mahasiswa baru untuk mencetak prestasikedepannya. Acara dimulai dari sholat dhuha berjama’ah yang diimami oleh bapak Muchamad Choirun Nizar, S.HI., Shum., M.H dan sekaligus kultum pencerahan dari beliau.

SIGMA dibuka oleh bapak Mochamad Abdul Basir S.Pd., M.Pd selaku ketua program studi dan dilanjut dengan pemberian penghargaan IPK terbaik dari masing masing angkatan, atas nama :

  1. Kurnia Vera Alif Hazira angkatan 2016
  2. Ahmad Lutfi angkatan 2017
  3. Syaeful Anwar angkatan 2018
  4. Arif Setio Budi angkatan 2018

Dengan adanya penghargaan tersebut guna untuk memotivasi baik mahasiswa baru maupun mahasiswa lama untuk lebih tekun lagi dalam belajar. Dilanjut acara selanjutnya yaitu pengenalan PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) pada mahasiswa baru yang disampaikan oleh bu Dyana Wijayanti M.Pd., Ph.D. dan memberi penghargaan bagi mahasiswa pendidikan matematika yang menjuarai LIMIT Fakultas sebagai apresiasi guna mendorong mahasiswa baru agar lebih termotivasi untuk terus mencetak prestasi sesuai bakat yang diinginkannya.

Diujung acara dimeriahkan dengan adanya games yang melatih konsentrasi dan kekompakan mahasiswa pendidikan matematika unissula yang dibawakan oleh wakil ketua senat mahasiswa perguruan tinggi unissula yaitu Rahmat Nabila Herianto. Beberapa games yang dia berikan diantaranya ada permainan keseimbangan otak serta senam lokal otak yang dapat memberikan aura positif pada mahasiswa baru agar dapat mengasah antara otak kanan dan otak kiri. Permainan lainnya ada yel-yel kota, permainan kata sinom dll yang dibentuk dalam kelompok secara acak antara mahasiswa baru dan kating menjadikan tiada jarak antara mereka, mereka juga dapat berkomunikasi dengan teman-teman yang lain sesama kelompok maupun tidak, karena buat mahasiswa baru dan bahkan buat kita tidak bisa lepas dengan adanya komunikasi terlebih lagi didalam organisasi itu memerlukan komunikasi yang intense agar tidak terdapat kesalah pahaman dalam suatu organisasi.

Last Updated (Wednesday, 18 September 2019 02:49)